× -bahasa-

×

view_list1.png Artikel     view_masonry.png Galeri     view_list2.png Video    
×
  • url:
×
×
×
7 0 0 0 0 0
7
   ic_mode_light.png

Presiden Joko Widodo telah mengumumkan kasus pertama virus corona Covid-19 di Indonesia.

Presiden Joko Widodo telah mengumumkan kasus pertama virus corona Covid-19 di Indonesia. Jokowi menyampaikan, kasus tersebut diketahui pemerintah setelah adanya isu warga negara asing (WNA) Jepang yang positif terkena virus corona setelah berkunjung ke Indonesia.
.
"Begitu ada informasi bahwa orang Jepang yang ke Indonesia kemudian tinggal di Malaysia dan dicek di sana positif corona, tim dari Indonesia langsung telusuri," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Senin (2/3).
.
Jokowi menjelaskan, tim dari Indonesia telah menelusuri jejak WNA tersebut. Ternyata, WNA Jepang itu positif terkena virus corona setelah menemui anaknya di Indonesia.
.
"Ternyata orang yang terkena virus corona berhubungan dengan dua orang, ibu 64 tahun dan putrinya 31 tahun. Cek tim kita ternyata posisi yang sakit. Dicek dan tadi pagi saya dapat laporan dari Pak Menkes bahwa ibu ini dan putrinya positif corona," ucap Jokowi.

Namun, Jokowi masih belum memberitahu di daerah mana lokasi warga yang positif corona itu. Untuk detailnya, kata Jokowi, akan disampaikan oleh Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto.


SPOT REPORTS (1)

Status : Kasus Baru
ID : 0103202001
Subjek : Kasus Diduga COVID-19 di Kota Depok Provinsi Jawa Barat
Sumber Informasi : Petugas Surveilans Kota Depok
Hasil Verifikasi : Petugas Surveilans Kota Depok
Deskripsi Kejadian :
? Telah diterima laporan kasus Pengawasan COVID-19 di Kota Depok Provinsi Jawa Barat pada tanggal 1 Maret 2020
? 2 kasus tanpa kematian
Kasus 1
? NT/31 th/Pr (WNI)
? Alamat : Perum Studio Alam Indah, A.2/9, Depok
? Gejala: batuk, sesak, demam
Kronologi:
? 14 Februari ikut dalam acara klub dansa di Klub Paloma & Amigos Jakarta dengan peserta multinasional. ? Salah satu peserta merupakan WN Jepang (domisili Malaysia), saat kembali ke Malaysia terbukti positif Covid-19 dan dirawat di Malaysia
? 16 Februari kasus menunjukan gejala batuk, sesak dan demam selama 10 hari
? Tgl 26 Februari 2020, kasus berobat ke RS Mitra Depok ? Diagnosa RS Mitra Keluarga Depok: Broncopneumonia, tersangka Covid-19 infection dengan riwayat kontak kasus positif Covid-19
? Tgl 29 Februari 2020 kasus dirujuk ke RSPI SS tetapi KU sudah membaik (tidak demam, masih batuk)
? Tgl 1 Maret 2020 kasus diambil spesimen berupa nasofaring, orofaring, serum, dan sputum dan telah dikirim ke Litbangkes. Pengambilan spesimen BAL akan dikirim kemudian
? Kasus masuk dalam kategori pengawasan
Kasus 2
? MD/64 th/Pr
? Alamat: Kota Depok, Jawa Barat
? Gejala: demam, sesak nafas, batuk, pilek, lemas
Kronologi :
? Tgl 20 Februari 2020 kasus kontak dengan anak (an. NT/31 th/P) yang diduga memiliki riwayat kontak dengan kasus positif WNA Jepang berdomisili di Malaysia
? Tgl 22 Februari 2020 kasus mulai menunjukan gejala
? Kasus berobat ke RS Mitra Depok, dan diagnose terkena tifoid dd ISPA dan pasien diduga COVID -19
? Tgl 29 Februari 2020 kasus dirujuk ke RSPI SS
? Tgl 1 Maret 2020 kasus diambil spesimen berupa nasofaring, orofaring, serum, dan sputum dan telah dikirim ke Litbangkes. Pengambilan spesimen BAL akan dikirim kemudian
? Kasus masuk dalam kategori pengawasan
Tindakan yang sudah dilakukan : Tatalaksana kasus, pengobatan, pengambilan dan pengiriman spesimen

❮ sebelumnya
selanjutnya ❯
ArtikelBeritaFakta Unik Wow Informasi Menarikvirus corona kesehatan
+
<<
login/register to comment
×
  • ic_write_new.png expos
  • ic_share.png rexpos
  • ic_order.png urutan
  • sound.png malsa
  • view_list1.png list
  • ic_mode_light.png light
× rexpos
    ic_posgar2.png tg.png wa.png link.png
  • url:
× urutan
ic_write_new.png ic_share.png ic_order.png sound.png view_masonry.png ic_mode_light.png ic_other.png
+